..

Friends FOREVER
Image by Cool Text: Logo and Button Generator - Create Your Own

Sunday, January 23, 2011

Cara membeli domain expire berpagerank di Godaddy

Bookmark and Share

Cara membeli domain expire berpagerank di Godaddy

Bagi sebagian blogger yang komersil, dan ingin cepat monetize blog yang dimiliki, terkadang menggunakan jalan pintas seperti membeli domain yang memiliki pagerank tinggi sebagai salah satu cara cepat menghasilkan uang dari internet. Dengan domain yang berpagerank, kita bisa bermain PTR atau Paid To Review, jualan domain berpagerank, jualan website siap monetize, atau berjualan Link blog. Jika kita membangun dari awal, dengan domain yang masih fresh, kita membutuhkan waktu cukup lama untuk mendapatkan blog yang siap pakai. Biasanya kita membutuhkan waktu 3 sampai 4 bulan (tergantung update pagerank dari Google) untuk bisa mendapatkan blog yang bisa kita monetize. Selain itu, kita juga harus rajin mencari backlink agar blog kita bisa naik pageranknya saat ada update Pagerank. Namun saat ini, update Pagerank sangat membingungkan. Kita tidak bisa menebak kapan Google akan melakukan update Pagerank.
Oleh karena itu, menggunakan jalan pintas membeli domain berpagerank adalah salah satu jalan yang banyak dilakukan oleh blogger-blogger komersil. Salah satu tempat mebeli domain expire berpagerank adalah Godaddy Auction. Berikut ini cara saya mendapatkan domain expire berpagerank melalui auction Godaddy:
  1. Buat akun di Godaddy. Setelah itu, anda daftar akun auctin. Biaya pendaftaran auction sebesar $4.95 per tahun. Pembayaran bisa melalui Paypal yang verivied.
  2. Setelah anda melakukan pendaftaran akun auction Godaddy, anda bisa masuk ke menu Domain Auctions. Namun anda harus login terlebih dahulu.
  3. Pada Domain Auctions, pilih menu Most Active. Lalu, anda klik pada pilihan Time Left, sehingga akan muncul list domain yang akan berakhir Auctionnya.
  4. Pilih domain yang kira-kira sesuai dengan dana yang anda miliki. Saran saya, pilih domain yang harga BID masih murah. Karena anda akan mengeluarkan dana untuk membeli domain dengan harga BID yang anda pasang ditambah dengan perpanjangan domain selama 1 tahun.
  5. Cek domain tersebut dengan tools pagerank checker yang biasa anda gunakan. Jika anda menggunakan add-on Seo Quake pada browser anda, akses domain tersebut. Apakah domain tersebut memiliki pagerank atau tidak.
  6. Jika anda telah menemukan domain yang memiliki pagerank, cek juga apakah domain tersebut valid atau tidak pageranknya. Anda bisa menggunkan query: info:namadomain pada kolom pencarian Google. Jika menunjukkan ke domain yang anda pilih, berarti domain tersebut valid pageranknya. Selain itu, cek juga indexnya pada Google dengan query: site:namadomain. Siapa tahu ada inerpage yang memiliki pagerank.
  7. Jika menurut anda domain tersebut telah valid dan juga menarik, silahkan anda masukkan BID untuk domain tersebut.
  8. Tunggu hingga Auctions domain tersebut berakhir. Jika anda yang menang, maka anda akn mendapatkan email konfirmasi dari pihak Godaddy. Segera bayar domain tersebut sesuai harga BID anda ditambah perpanjangan domain. Jangan lupa menggunakan coupon code untuk mendapatkan potongan harga domain tersebut.
  9. Tunggu selama beberapa hari hingga domain tersebut masuk kedalam akun anda.
  10. Jika domain telah masuk kedalam akun anda, silahkan domain tersebut anda gunakan untuk mencari dollar dari internet.
Tulisan ini saya tulis berdasarkan pengalaman saya membeli domain expire berpagerank di Godaddy Auction. Semoga saja tulisan ini bermanfaat bagi anda.

Artikel terkait

1. Celah antara Go Daddy dengan Paypal

2. Fakta menarik tentang GoDaddy.com

3. Cara membeli domain expire berpagerank di Godaddy


4.  Biaya Bikin Blog (Gratis vs Bayar)

5  Cara Mengetahui Umur Domain Sebuah website/Blog


 

 

No comments:

Post a Comment